PLN Tingkatkan Sinergi dengan Pemprov dan Polda Sultra untuk Optimalkan Pelayanan Kelistrikan

SULTRA105 Dilihat

IndeksSultra.com, Kendari- PT PLN (Persero) terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas layanan kelistrikan di wilayah Sulawesi Tenggara (Sultra).

Hal ini menjadi bagian dari upaya strategis memperkuat pelayanan dan mempercepat transisi energi, PLN mempererat sinergi dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara dan Kepolisian Daerah (Polda) Sultra.

Langkah tersebut ditandai melalui pertemuan antara jajaran PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Barat (Sulselrabar) dengan Gubernur Sulawesi Tenggara, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, S.E., M.M., serta Kapolda Sultra, Irjen Pol Dwi Irianto, S.I.K., M.Si., yang berlangsung di Kota Kendari, Rabu 15 Mei 2025

Gubernur Sulra, Andi Sumangerukka menyampaikan apresiasinya atas peran aktif PLN dalam menjamin pasokan listrik yang andal dan merata.

BACA JUGA  Tokoh Masyarakat Konut Nilai ASR-Hugua Paling Layak Pimpin Sultra, Berikut Alasannya

Dirinya juga menyatakan kesiapan pemerintah daerah untuk mendukung percepatan elektrifikasi, terutama di wilayah pedesaan serta kawasan industri yang berperan penting dalam pertumbuhan ekonomi lokal.

“Kami mendukung penuh langkah PLN dalam menyediakan listrik untuk seluruh masyarakat hingga ke pelosok desa, sekaligus memenuhi kebutuhan energi bagi sektor industri,” ujarnya.

Dukungan serupa juga disampaikan oleh Kapolda Sultra, Irjen Pol Dwi Irianto, yang menekankan pentingnya kolaborasi antara PLN dan aparat kepolisian dalam menjaga kelangsungan layanan kelistrikan nasional.

“Keberadaan listrik sangat vital bagi kehidupan masyarakat. Kami siap bersinergi, apalagi beberapa aset PLN termasuk dalam kategori Objek Vital Nasional yang perlu dijaga demi kelancaran operasional dan pelayanan kepada masyarakat,” ungkapnya.

BACA JUGA  Sekda Sultra Hadiri Rakorwil Sulampua Triwulan III 2025 di Maluku, Bahas Penguatan Ekonomi dan Pengendalian Inflasi

Sementara itu, General Manager PLN UID Sulselrabar, Edyansyah, menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi lintas sektor, sekaligus menjadi wujud sinergi berkelanjutan dalam melaksanakan tugas ketenagalistrikan.

“Ini bukan sekadar kunjungan kerja, tetapi juga bentuk komitmen kami untuk membangun hubungan yang kokoh dengan para pemangku kepentingan. Dengan dukungan dari berbagai pihak, kami yakin bisa menjalankan tugas ini dengan lebih maksimal demi kemajuan bangsa,” tuturnya.

Kolaborasi antara PLN dengan pemerintah daerah dan aparat keamanan diharapkan dapat menjadi fondasi kuat bagi peningkatan layanan kelistrikan yang andal, inklusif, dan berkelanjutan di wilayah Sulawesi Tenggara.

Komentar